Topi bajanya dihiasi dedaunan
Matanya nyalang menatap sekitar
Bajunya sebagai kamuflase
Senapan terkokang siap menyalak
Ketegangan menyelimuti
Langkahnya kian perlahan. Waspada.
Kesunyian melingkupi
Langkah terakhir
Klik, suara pemantik ranjau terinjak
Ia terpana
Wajahnya pias
Tidak ada komentar:
Posting Komentar