Senin, 20 Agustus 2018

BALAPAN ANTRI

Pagi masih bertirai dingin
Aku bangun dahului mentari
Mengejar antri nomor kecil
Agar tuntas cepat periksa klinik

Motor melaju kencang
Angin menerpa sisa kantuk
Harap cepat tiba di barisan
Bayar lunas penantian

Di depan klinik antrian mengular
Alamat mendapat nomor besar
Berdiri menanti dengan kecewa
Tetap sabar karena butuh obat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EMBUN

Ku singkap embun di selasar Di balik daun seperti biasanya Dan pagi masih di timur Seperti kemarau yang telah lampau  Burung masih memamerka...