Jumat, 08 Desember 2023

SETIAP DUA PULUH LIMA

Hujan sepanjang khatulistiwa
Seperti tangis bayi kudus
Angin utara meniup salju
Dan Santa menebar berkat di sekitar perapian

Ketika genta berbunyi
Suaranya kidung surgawi
Di malam yang fitri
Turun malaikat sambil meniup nafiri

Di langit bintang Timur, 
melintasi cakrawala, 
penggembala menjelajah padang rumput, 
menuju peraduan anak manusia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EMBUN

Ku singkap embun di selasar Di balik daun seperti biasanya Dan pagi masih di timur Seperti kemarau yang telah lampau  Burung masih memamerka...